Diabetes adalah suatu penyakit ditandai dengan tingginya kadar gula dalam darah melebihi batas normal disebabkan oleh hilangnya fungsi atau kegagalan hormon insulin untuk merubah gula darah menjadi energi bagi tubuh.
Dalam istilah kedokteran, penyakit gula darah dikenal dengan nama diabetes merupakan salah satu penyakit yang cukup mengkuatirkan karena dapat menimbulkan beragam komplikasi serius seperti serangan jantung dan stroke, kehilangan fungsi organ tubuh dan sebagainya. Akibat gula darah tinggi lainnya dapat menimbulkan kerusakan saraf dan pembuluh darah di beberapa organ.
Untuk itu, bagi penderita diabetes harus benar-benar dapat menjaga dan mempertahankan agar kadar gula darah dalam tubuh tetap berada pada kondisi normal. Bagaimana mempertahankannya ? Diantaranya adalah dengan memperhatikan asupan makanan yang dikonsumsi dalam menu keseharian yaitu menghindari makanan pantangan diabetes. Tindakan ini juga untuk mencegah diabetes semakin memburuk serta sebagai tindakan untuk mempercepat proses penyembuhan.
Jika anda seorang penderita diabetes belum mengetahui apa saja pantangan diabetes, ada beberapa daftar menu makanan yang harus anda hindari bagi penderita gula darah selama proses penyembuhan. Diantaranya sebagai berikut :
Dalam istilah kedokteran, penyakit gula darah dikenal dengan nama diabetes merupakan salah satu penyakit yang cukup mengkuatirkan karena dapat menimbulkan beragam komplikasi serius seperti serangan jantung dan stroke, kehilangan fungsi organ tubuh dan sebagainya. Akibat gula darah tinggi lainnya dapat menimbulkan kerusakan saraf dan pembuluh darah di beberapa organ.
Untuk itu, bagi penderita diabetes harus benar-benar dapat menjaga dan mempertahankan agar kadar gula darah dalam tubuh tetap berada pada kondisi normal. Bagaimana mempertahankannya ? Diantaranya adalah dengan memperhatikan asupan makanan yang dikonsumsi dalam menu keseharian yaitu menghindari makanan pantangan diabetes. Tindakan ini juga untuk mencegah diabetes semakin memburuk serta sebagai tindakan untuk mempercepat proses penyembuhan.
Jika anda seorang penderita diabetes belum mengetahui apa saja pantangan diabetes, ada beberapa daftar menu makanan yang harus anda hindari bagi penderita gula darah selama proses penyembuhan. Diantaranya sebagai berikut :
1. Kentang Goreng
Sebenarnya tak masalah bagi penderita diabetes mengkonsumsi kentang asalkan diolah dengan benar. Kentang dapat dijadikan sebagai makanan pokok karena kandungan karbohidratnya cukup tinggi. Anda juga dapat menjadikan kentang sebagai makanan pengganti nasi dengan tata cara pengolahan di kukus ataupun direbus. Namun, tidak diajurkan bagi penderita diabetes menikmati kentang dengan cara digoreng karenanya resapan minyak mengandung lemak jahat pada kentang goreng sehingga tidak baik dikonsumsi bagi penderita diabetes.2. Gula
Berbagai olahan makanan dan minuman seringkali menggunakan gula sebagai bahan untuk memberikan rasa manis. Bagi penderita diabetes, anda harus benar-benar memperhatikan takaran gula pada makanan dan minuman yang anda konsumsi. Jangan sampai terlalu manis. Karena dapat meningkatkan kadar gula darah dalam sekejap. Berbagai jenis gulapun patut anda waspadai seperti gula batu, gula merah dan gula pasir.Mengapa gula harus dihindari bagi penderita diabetes ?
Hal ini dikarenakan organ pankreas tidak bekerja dengan baik untuk mengubah gula darah menjadi energi. Dalam kondisi normal saja, ketika kita mengkonsumsi gula dengan takaran 1/2 sendok makan atau setara dengan 5 gram, setidaknya butuh waktu bagi pankreas untuk mengubah gula darah yang sudah larut dalam tubuh kita menjadi energi selama 140 menit. Sedangkan bagi seorang penderita diabtes, dibutuhkan lebih dari 140 menit.
Untuk itu, setiap takaran gula benar-benar harus anda perhatikan. Seperti membuat minuman teh dan lainnya dengan takaran gula berlebih wajib anda hindari. Selain itu, makanan dan minuman kemasan dengan kandungan gula sintesis (pemanis buatan) sebaiknya tidak anda konsumsi sama sekali.
3. Es Krim
Bagi penderita diabetes tiga komponen terpenting untuk dijaga adalah tekanan darah, kadar kolesterol dan gula darah. Semuanya harus dipertahankan dalam kondisi normal. Jika tidak makan akan menimbulkan ragam penyakit komplikasi. Hindari juga minuman mengandung produk susu seperti yoghurt, susu krim, keju dan sirup.
4. Nasi
Jika sulit untuk menghilangkan kebiasaan mengkonsumsi nasi, gunakan trik berikut. Misalnya disaat pagi anda dapat mengganti nasi dengan jagung/ubi jalar sedangkan siang barulah makan nasi, kemudian malam harinya konsumsi beras merah.
5. Protein
Mengkonsumsi makanan yang mengandung protein bagi pasien diabetes sebenarnya tak ada masalah, asalkan makanan tersebut diolah secara benar. Mengolahnya dengan cara digoreng sangat tidak dianjurkan. Olahlah makanan seperti daging, tahu, ayam tanpa kulit, telur dan kacang-kacangan dengan cara direbus atau dikukus.6. Aneka Kue
Biasanya kue dibuat dengan takaran gula cukup banyak. Misalnya cake, puding, aneka kue basah, kue kering dan sebagainya. Hanya sekedar mencicipinya saja boleh. Namun, harus diingat pasien diabetes sensifit terhadap gula.7. Minuman Kemasan
Hampir semua minuman kemasan dan dalam bentuk serbuk sangat tinggi akan kandungan gula. Apalagi banyak diantaranya menggunakan gula sintesis sebagai penguat rasa manis. Ini akan memperburuk tingkat gula darah pada tubuh penderita diabetes. Karena gula sintesis akan sulit diubah oleh pankreas menjadi energi. Minuman berkarbonat (soda) juga jangan anda cicipi untuk menghindari hal tersebut.8. Buah-Buahan
Mengkonsumsi buah-buahan memang dapat menyehatkan tubuh dan memberikan asupan vitamin dan mineral bagi tubuh kita. Namun, tak semua buah dapat dinikmati bagi anda seorang diabetes. Buah yang harus anda pilih pun harus memiliki kandungan rendah gula dan tinggi serat. Buah pantangan diabetes seperti anggur, sawo, pisang, nanas, semangka, durian, mangga, kelengkeng dan lainnya sebaiknya tidak anda konsumsi.9. Gorengan
10. Sereal
Biasanya, sereal terbuat dari ekstrak jagung, beras merah, gandum, biji - bijian dan sebagainya. Seringkali sereal dijadikan sebagai menu sarapan di pagi hari karena bersifat mengenyangkan. Selain itu, sereal juga memiliki kandungan gizi, vitamin dan beberapa mineral lainnya yang diperlukan bagi tubuh. Namun, tidak semua jenis sereal dapat dinikmati oleh pasien diabetes.Karena sebagian besar dari mereka mengandungn kadar gula tinggi dan memiliki kadar indeks glikemiks di atas 60. Namun, ada beberapa jenis seral dikhususkan sebagai camilan untuk penderita diabetes. Anda masih diperbolehkan mengkonsumsinya dalam jumlah normal dan dapat ditemukan di beberapa toko online saat ini.
11.Susu
Susu memang memberikan manfaat bagi tubuh seperti menjaga kesehatan tulang, menguatkan gigi, meringankan depresi dan lainnya. Selain itu, kandungan susu kaya akan protein, lemak dan , vitamin A, B, C, D, E dan K serta karbohidrat. Walaupun susu memiliki nutrisi yang diperlukan oleh tubuh, akan tetapi ada beberapa komponen pada susu dapat merugikan bagi penderita diabetes seperti karbohidrat, gula, lemak dan sebagainya. Jika anda ingin mengkonsumsi susu, ada beberapa produk olahan susu untuk diabetes seperti nutren susu diabetasol dan sebagainya.12. Makanan Beku
Makanan yang dibekukan seperti ikan, daging, nugget, sosis dan jenis lainnya, ada baiknya tidak anda konsumsi. Biasanya, beberapa jenis makanan tersebut telah diolah dan diberikan beberapa tambahan pengawet makanan seperti garam, natrium dan pengawet lainnya untuk mempertahankan kesegaran makanan. Jika anda ingin menkonsumsi ikan, sebaiknya membeli ikan dalam keadaan fresh.13. Daging Merah
Daging merah dari hewan seperti sapi, ayam, bebek, kambing, kelinci dan sebagainya memiliki kandungan lemak jenuh. Ketika kita mengkonsumsinya, maka kadar kolesterol akan meningkat. Anda masih diperbolehkan mengkonsumsi ayam, tetapi dari jenis ayam kampung karena memiliki kadar indeks glikemik rendah tetapi dalam batasan normal tidak terlalu banyak. Disarankan mengkonsumsi ikan laut seperti ikan nila, ikan cod, ikan salmon, ikan trout dan lainnya.14. Burger dan Pizza
Banyak orang menyukai makanan ini karena kelezatannya. Kedua jenis makanan ini termasuk ke dalam katagori makanan cepat saji. Kedua jenis makanan ini tinggi akan kandungan lemak jenuh, kolesterol jahat dan natrium karena terbuat dari olahan daging, keju, telur, margarin dan sebagainya. Sehingga, tak layak untuk dikonsumsi bagi penderita diabetes.Selanjutnya, beberapa pantangan diabetes yang harus dihindari adalah sebagai berikut:
- Coklat
- Kue panggang
- Donat
- Snack mengandung MSG dan garam
- Fried chiken
- Mie instan
- Semua jenis munuman mengandung kafein seperti kopi, teh dan sebagainya
- Softdrink
- dan lainnya
0 komentar:
Posting Komentar